Monday, November 29, 2021

Quote tentang "Muslimah"


1. "Peradaban yang agung dimulai dari rahim seorang muslimah solihah." (Retiani Felayati)

2. "Wahai muslimah, perbaikilah dirimu bukan karenanya tetapi karena Dia. Sebab cinta yang tidak pernah patah adalah cinta dari sang Maha Rahman kepada makhluk-Nya." (Syahlia Rinjani)

3. "Wahai Muslimah, hijab tidak membatasimu untuk berkarya dan berkarir, kita bisa berbagi kebermanfaatan meskipun kita berhijab. Hijab bukan menjadi pembatas untuk kita berkreasi dan berinovasi. Wahai Muslimah, ayo terus berkarya, sebarkanlah kebermanfaatan, jika namamu tidak dikenal dibumi, maka semoga namamu dikenal oleh penduduk langit." (Tari Deva Islammiyah)

4. "Paksakanlah diri kita untuk terbiasa  berbuat  kebaikan. Karena kebiasaan adalah sebuah proses dari pendidikan." (Ratih)

5. .“Seorang muslimah yang mengetahui akan bernilai dan mahalnya dirinya, akan selalu menjaga izzah dan kemuliaannya, dia akan terus bersembunyi dan tidak akan memperlihatkan keindahannya di sembarang tempat.” (Annisa Tiara Ramadhani)

6. "Mungkin dengan marah orang orang tida)k akan sadar,dengan diam mungkin saja dia paham,tapi dengan kepergian dia akan rasakan penyesalan." (Andi Trisya Utami)

7. "Seorang wanita yang mulia adalah yang senantiasa taat kepada Robbnya, mengikuti semua ajaran Nabinya dan menjadikan suaminya sebagai pintu utama untuk masuk Jannah-Nya." (Ummu Aisy)

8. "Setiap kata terucap dalam tawa, menyembunyikan luka katanya. Namun, Ketika hati begitu melemah lagi dan ingin mundur kembali, Mungkin kita sedang jauh pada-Nya sang pembolak-balik hati insan manusia." (Mustasyimah)

9. "Muslimah, engkau sering dianggap lemah. Akan tetapi, dari ikhlas, kelemah lembutan, serta keteguhan imanmu dalam mendidik, akan lahir generasi penerus zaman yang kokoh dan tangguh. Hiasilah langkahmu dengan iman dan ilmu." (Hesti Maiza)

10. "Muslimah itu tonggaknya peradaban. Maka jadilah muslimah yang cerdas nan shalehah. Supaya melahirkan generasi emas berakhlaqul karimah." (Tira Apitriani Maretha)

11. "Sayang, jadilah seterang cahaya yang membagikan hangatnya pada semesta. Secantik mutiara zabarjad yang mulia karena rasa malu. Seindah permata yaqut yang mahal karena berharga. Hatimu lembut sebening embun meneduhkan karena kebaikan akhlak. Manisnya iman terpancar dari ketundukanmu pada aturan Sang Pencipta. Hidupmu tetap beratapkan ketaatan meski ujian selalu berkabar pada takdirmu. Genggam erat hidayah ini lalu berbahagialah menjadi sebaik-baik perhiasan di dunia juga ratu bidadari di surga." (Hardianti Lestari Hamsah)

12. "Ilmu itu bagaikan peta yang menunjukkan arah dan jalan kita menuju tujuan." (Ambar Fatmaningrum)

13. "Muslimah adalah istimewa dengan hijabnya ditambah perhiasan rasa malu, akhlak mulia,  tutur kata yang lemah lembut, dan hati yang selalu bergantung kepada Allah. Sungguh kebahagiaan yang akan dirasakannya meskipun rupa tak secantik bidadari." (Nuraisyah)

14. "Menjadi sebaik-baik perhiasan dunia adalah impian setiap muslimah. Bukan hanya aku, kamu tapi juga mereka. Mustahil meraihnya tanpa ilmu, maka pelajarilah ilmu tersebut dan bersungguh-sungguhlah didalamnya hingga tutup usia." (Silvania Carella Prinst)

15. "Muslimah, ia diciptakan oleh Allah Ta'ala dengan berbagai keindahan di dalam dirinya. Ia bisa memilih satu di antara dua pilihan; menjadi sebesar-besarnya fitnah atau menjadi sebaik-baik perhiasan dunia." (Fatimah Adiningsih Oryza)

16. "Wanito",wani ditoto lan wani noto,sebagai muslimah harus berani untuk ditata oleh aturan syari'at dan menata generasinya dengan aturan syari'at." (Intan Nur Fitriyani)

17. "Wahai muslimah, PERANMU BUKANLAH REMAHAN, WALAU DIRIMU SEORANG RUMAHAN (Karena wanita adalah aset peradaban, dan semua berawal dari rumah)." (Yasmin)

18. "Ilmu itu bagaikan peta yang menunjukkan arah dan jalan kita menuju tujuan." (Ambar Fatmaningrum)

19. "Muslimah, sungguh sama sekali tak pantas merasa rendah diri hanya karena capaian dunia yg tak sama dengan mimpimu.. Sementara Rabb mu mengangkat drajatmu hingga mengkiaskan surga berada di bawah telapak kaki mu." (Mida)

20. "Kita tidak pernah tahu sepertinya apa jalan cerita hidup kita, namun  satu yang pasti.Rencana Allah lah yang paling sempurna. Kita hanya perlu selalu beriktiar dan selalu bertawakal memohon agar selalu istiqomah dijalan-Nya." (Norma)

21. "Untukmu muslimah teruslah menuntut ilmu karena kelak kau akan menjadi madrasah bagi anak-anakmu. Terutama ilmu akhirat karena jika anakmu adalah laki-laki maka dia akan belajar darimu bagaimana menghormati seorang wanita, dan jika anakmu adalah perempuan maka dia akan belajar darimu bagaimana cara menjaga kehormatan sebagai seorang wanita." (Siti Aminah)

22. "Wahai muslimah, kemuliaanmu begitu absah, bahkan kau menyandang julukan 'perhiasan dunia' atas sosokmu yang sholehah. Namun, ada amanah yang tak boleh kau bantah, tentang peran muliamu selaku madrasah." (Erma Erica)

23. "Shalihah.. Ketika kamu tak mampu mengungguli yang lain dalam perkara dunia, maka unggulilah mereka dalam perkara akhirat. Karena wanita lain pun diluar sana juga mengejar hal yang sama (dunia) lantas apa yang akan membedakanmu darinya?" (Amelya Asti Pratiw)

24. "Jadilah muslimah yang taat pada syariat-Nya. Karena itu akan menjaga dan memuliakan dirimu." (Rizky Primadiani)


By : Member Pena Muslimah Batch 1

Instagram : @penaa_muslimah










2 comments:

  1. Wahai muslimah... Jadilah muslimah yang berkelas, yang tidak mudah untuk di dapatkan, jangan pernah mau menjadi bunga di tepi jalan yang semua orang bisa memetik, menciumnya,ingat dirimu itu berharga dan perhiasan dunia,hanya orang-orang tertentu lah yang dapat memilikmu,(Nurdiansyah Putri)

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete

Quote Tentang Ikhlas

1.     “Sejatinya, Ikhlas adalah rela menerima, bukan hanya dalam satu keadaan namun setiap kenyataan yang di luar dari rancangan.” (Andi Tr...